Jakarta - Setelah didaulat menjadi smartphone pertama LG dengan layar fleksibel dan desain melengkung, banyak yang penasaran seperti apauser interface atau tampilan antarmuka di G Flex.
LG G Flex hadir dengan opsi baru yang bahkan tidak akan Anda temukan dismartphone unggulan LG G2, meski keduanya saat ini adalah perangkat terdepan produsen Korea Selatan tersebut.
Opsi baru tersebut berkisar dari mulai modus multi-window, fitur yang mirip seperti Touchwiz Nature UX di Samsung, hingga desain kunci layar baru dan lainnya.
Opsi baru itu bukan dihadirkan karena desain melengkungnya yang berbeda darismartphone konvensional dan dibekali layar fleksibel, tetapi sebagai versi baru tampilan Android dari LG. Tampilan antarmuka ini sangat mungkin dihadirkan di smartphone LG lainnya di kemudian hari.
Simak tampilan antarmuka LG G Flex dalam video di bawah ini.